Rektor Universitas Malikussaleh Tinjau Pelaksanaan UTBK SNBT

UNIMALNEWS | Lhokseumawe - Rektor Universitas Malikussaleh Prof Dr Herman Fithra Asean Eng meninjau lokasi Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berdasarkan Tes ( SNBT), Selasa (9/5/2023) di tiga lokasi yaitu Kampus Uteunkot di gedung Fakultas Kedokteran, Kampus Bukit Indah yaitu di gedung Fakultas Teknik dan gedung Fakultas Ekonomi dan Bisnis, dan Kampus Reuleut yaitu di gedung Fakultas Pertanian dan FKIP.

rektor kunjungi utbk baru

Pantauan Unimalnews, selain melakukan peninjauan UTBK, Rektor Unimal juga menjumpai sejumlah orang tua dan wali murid yang menunggu anak-anaknya yang sedang mengikuti ujian.

“Hari ini, saya melihat secara langsung pelaksanaan UTBK SNBT hari kedua di Universitas Malikussaleh. Alhamdulillah semua berjalan dengan baik tanpa kendala yang berarti,” kata Rektor Universitas Malikussaleh Prof Dr Herman Fithra.

Ia berharap kepada peserta yang mengikuti ujian di Unimal mendapat nilai yang terbaik dan bisa lulus di perguruan tinggi yang telah dipilih.

“Selain yang diwilayah Aceh Utara, Lhokseumawe, dan Bireuen, ada juga calon mahasiswa dari luar Aceh yang mengikuti ujian disini, dan semoga semua lulus menurut pilihannya masing-masing,” harap Herman.

Untuk diketahui, sebanyak 2.721 calon mahasiswa baru mengikuti UTBK-SNBT di Universitas Malikussaleh selama lima hari (8-12 Mei 2023) mendatang yang dibagi dalam 9 sesi.[tmi]

Program Studi Pendidikan Profesi Guru

Kampus Utama Cot Tengku Nie Reuleut,
Muara Batu, Aceh Utara,
Provinsi Aceh, Indonesia

Telp : +6281220237241

Statistik Pengunjung

Indonesia 69.3% Indonesia
Unknown 29.5% Unknown

Total:

12

Countries
018595
Today: 5
This Week: 37
This Month: 186

Civitas Akademika

Link Literasi